Beranjak dari ruang benderang, lalui waktu tanpa batas, meski bersekat...
Merobohkan tanpa menjatuhkan...
Memuliakan tanpa memuji...

03 February 2018

kopilosofie - part 6

Tuangkan lagi. Segelas lagi. Kopi tanpa gula. Aku ingin memandangnya.

Mereka datang setiap malam digubuk kayu. Mereka merayu mengajaknya bermain di pantai. Hanya kitab kecil ini yang bisa menghentikannya.

Teringat sang pemberi kitab saat hentakan kakinya bergegas naik kelantai dua. Ketika aku hendak ijin Sumatera.

kopilosofie - part 5

Kerang menutup rapat dirinya. Kepiting sembunyi dibalik karang.

Laut mulai pasang. Yang datang, datanglah.
 
#kopilosofie

kopilosofie - part 4

Nongkrong di rumah pohon bersama elang bondol. Berjarak lima meter dari bibir pantai.

Menanti gerhana bulan ditepi malam.
 
#kopilosofie

kopilosofie - part 3

Perahu-perahu mulai menurunkan kecepatannya. Mereka takut menabrak karang yang tidak terlihat karena air laut begitu tenang tanpa riak dan ombak.

Bersama pesakitan, aku menyebrang dari satu pulau kecil ke ujung pulau yang penuh mangrove. Pohon-pohon pantai disana ada obatnya.

Nelayan yang membawa kami hanya terdiam. Dia tidak tahu jika orang tua yang aku bawa ini tidak menginjak tanah.